10 Jenis Ikan Koi yang Bisa Percantik Akuarium

Publish On February 14, 2023

10 Jenis Ikan Koi yang Bisa Percantik Akuarium - Agroqu

Ikan koi memiliki berbagai jenis, mulai dari ikan koi yang dapat dikonsumsi hingga hanya untuk yang dipelihara sebagai ikan hias. Ikan hias ini konon juga membawa keberuntungan jika dipelihara

Perkembangan ikan koi di Indonesia dimulai pada tahun 1981-1982. Ikan koi didatangkan dari Jepang oleh Dragon Fang dan Hani Moniaga. Berikut ini jenis-jenis ikan koi yang bisa mempercantik akuarium di rumah:

  1.Kohaku

Kohaku termasuk ikan koi tertua, hasil dari persilangan ikan koi Magoi dan Shirogoi. Umumnya, Kohaku mempunyai dua warna, yaitu merah dan putih.

Kohaku juga dibagi menjadi dua kategori, yaitu Inazuma (coraknya seperti halilintar) dan model 3 pola warna (2 bercak, 3 bercak, dan 4 bercak). Kohaku bisa disebut sebagai raja ikan koi karena untuk ikan koi kecil harganya mulai dari 100 ribu, dan untuk ikan koi dewasa bisa mencapai 2 juta.

  2.Bekko

Ikan Koi Bekko yang memiliki warna dasar kulit putih susu ini adalah primadona banyak orang karena tampilannya yang manis dan cantik seperti permen susu. Yang menjadi ciri khas Bekko adalah corak tutul hitam yang agak jarang. Ikan Koi Bekko ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 500.000/ekor.

  3.Ginrin

Ikan koi jenis Ginrin ini merupakan salah satu jenis Koi hasil persilangan. Kita dapat menemukannya dengan harga cukup mahal, yaitu 900 ribuan per ekor. Ginrin juga mempunyai corak warna perak, merah dan hitam pada tubuhnya.

  4.Goromo

Dengan warna tepi biru atau hitam yang ditambahkan ke setiap skala merah, Ikan Goromo bercorak indah ini dihargai mulai dari Rp1,8 jutaan. Ada tiga sub jenis Goromo, yaitu Bude Goromo, Ai Goromo, Sumi Goromo.

Budo Goromo memiliki tepi biru di luar skala yang menciptakan efek seperti anggur. Ai Goromo ada tepian biru hanya di bagian dalam sisik merah. Sedangkan Sumi Goromo memiliki tepi hitam pada sisik yang dapat membuat polanya tampak hampir sepenuhnya hitam.

  5.Ogon

Ikan Ogon yang berwarna kuning keemasan ini merupakan hasil persilangan antara Koi berpunggung kuning dengan jenis Shiro-fuji. Untuk memilikinya, ikan ini mempunyai harga yang cukup mahal yaitu berkisar Rp 1.5 juta perekor.

  6.Showa

Showa mempunyai tanda putih, merah dan hitam di tubuhnya, sementara dahi ikan Showa memiliki corak bulatan warna jingga, ada juga pola hitam di area kepala. Harga ikan Showa bisa mencapai Rp 1 juta perekornya.

  7.Tancho

Ikan Tancho diberi nama sesuai dengan nama burung nasional Jepang, yaitu Tancho Crane. Ikan hias ini memiliki bentuk sederhana dan ramping, serta dikenal karena mempunyai pola merah bundar di bagian kepalanya. Sedangkan pada bagian tubuhnya sebagian besar berwarna putih. Ikan Koi Tancho harganya mulai dari Rp800 ribu perekor.

  8.Sanke

Corak tipe ikan Koi hampir mirip dengan Kohaku, perbedaannya adalah adanya tanda hitam di tubuh Sanke. Sanke juga termasuk ikan koi tertua yang banyak diburu pecinta ikan hias.

Sanke mempunyai corak warna hitam, putih dan merah, ia juga merupakan persilangan dari ikan koi corak hitam kuning dengan kohaku. Untuk memiliki Sanke, minimal harus merogoh kocek sebesar 300 ribu perekor.

  9.Goshiki

Ikan Ghosiki yang terlihat sangat indah dan elegan ini hampir mirip dengan Sanke karena mempunyai topi merah dengan warna dasar abu-abu. Siripnya berwarna putih dengan bagian punggung ada garis pendek warna putih susu.
Ikan hias ini merupakan perpaduan ikan Budo dan Sumi Goromo. Harga ikan Goshiki sekitar Rp600 ribu perekor.

  10.Asagi

Asagi termasuk ke dalam jenis ikan koi termahal. Walau begitu, Asagi tetap memiliki banyak peminat karena corak uniknya yang terdiri dari perpaduan biru metallic dan orange. Dan seperti ikan koi pada umumnya, Asagi juga mempunyai warna merah dan putih di bagian kepalanya. Diketahui, harganya akan semakin mahal jika warna ikan didominasi warna biru. Ikan koi Asagi dapat beredar di pasaran dengan kisaran harga mulai dari Rp1.1juta – 1,5juta.

Dalam budidaya ikan Koi, Agroqu menerapkan sistem RAS (Recirculating Aquaculture System). Dengan sistem RAS yang menggunakan teknologi terkini, ikan Koi yang dihasilkan bisa lebih unggul secara kualitas dan kuantitas dibanding budidaya dengan sistem konvensional.

Dalam budidaya ikan Koi, Agroqu menerapkan sistem RAS (Recirculating Aquaculture System). Dengan sistem RAS yang menggunakan teknologi terkini, ikan Koi yang dihasilkan bisa lebih unggul secara kualitas dan kuantitas dibanding budidaya dengan sistem konvensional.

k

Silakan tinggalkan komentar:

Artikel lainnya dari Agroqu:

Share This